BIDANG
KEMAHASISWAAN
Bidang
kemahasiswaan adalah bidang yang mengakomodasi minat dan bakat mahasiswa UNIKAL
dan menciptakan penuansaan yang baik untuk meningkatkan kontribusi, kepedulian,
kapasitas, dan prestasi mahasiswa dalam hal keilmuan, olahraga, seni budaya,
dan lingkungan hidup.
Kegiatan-kegiatan
bidang kemahasiswaan bukanlah hanya sekedar kompetisi dan events semata tanpa
membawa nilainilai sesuai visi BEM UNIKAL 2015. Sekaranglah saatnya menunjukkan
bahwa melalui UNIKAL minat, bakat, passion dan kecintaan dalam hal olahraga,
seni budaya, keilmuan, dan lingkungan hidup yang dikolaborasikan secara
kekeluargaan bersama semua pihak yang berkecimpung di ranah yang sama, kita
dapat memberikan sebuah optimisme dan kebermaknaan yang nyata dan besar bagi
UNIKAL dan juga Kaltara.
Semua
harus dimulai dari rasa semangat dan kecintaan atas hal yang kita lakukan,
dilanjutkan dengan ide-ide kreatif dan inovatif serta semangat kerjasama yang
tinggi, sehingga dari kecintaan atau passion terhadap bidang kemahasiswaan
inilah, semua hal keren dan bermakna itu dimulai
0 komentar:
Posting Komentar